SEMINAR & EDUCATION OF CAPITAL MARKET

Pamerah Dilaksanakan

Hari : Senin
Tanggal : 5 - 9 Maret 2012
Waktu : Pkl. 08.00 – 16.00 wib.
Tempat : Lorong lantai 1 Stikom Surabaya

Latar Belakang
Dalam era globalisasi dan ditunjang perkembangan dunia usaha yang semakin pesat mengakibatkan naiknya persaingan bisnis. Masing-masing perusahaan saling beradu strategi dalam usaha menarik konsumen. Persaingan bisnis terjadi dibidang manufaktur/industri dan jasa. Sehingga menuntut adanya persaingan atas produk dan kepercayaan pelanggan.
Saat ini di dunia kerja makin akrab dengan Sistem yang terintegrasi,perubahan dari manual ke automatic, komputerisasi di berbagai hal, juga berkembangnya ilmu akuntansi dan suatu investasi saham di pasar modal.
Menanggapi fenomena itu. Kami dari Mahasiswa Capital Market Community (CMC) STIKOM Surabaya mempunyai inisiatif untuk bergerak menyongsong modernisasi zaman dengan membekali diri dengan skill-skill yang dibutuhkan dalam dunia kerja saat ini. Salah satunya dengan mengadakan Seminar dengan topik “ Perkenalan CMC dan Dunia Saham”,untuk menyiapkan diri dengan materi-materi berbobot demi kesuksesan kita di masa datang. Diharapkan dengan kegiatan ini semua mahasiswa dapat meningkatkan kompetensi agar bisa bersaing di dunia kerja yang modern.
Dalam seminar kali ini kami ingin mengangkat topik tentang menanamkan saham di pasar modal. Dimana Pasar Modal, Investasi, dan Saham adalah sistem informasi biaya yang berorientasi pada penyediaan informasi lengkap tentang aktivitas untuk memungkinkan personel perusahaan melakukan pengelolaan terhadap aktivitas. Sistem informasi ini menggunakan aktivitas sebagai basis serta pengurangan biaya dan penentuan secara akurat biaya produk atau jasa sebagai tujuan. Sistem informasi ini diterapkan dalam perusahaan manufaktur, jasa, dan dagang.
Dan kami akan mengupas semuanya dalam seminar ini serta memperkenalakan prestasi – prestasi yang telah didapat oleh CMC Stikom Surabaya didalam suatu pameran, yang pasti akan berguna bagi para mahasiswa untuk meningkatkan kompetensi terutama pemahaman mengenai Dunia Saham.

Target Peserta Seminar
Peserta : 40 Orang yang terdiri dari :
1. Semua Mahasiswa STIKOM
2. Dosen dan Karyawan STIKOM.
3. Civitas Akademika STIKOM

Tujuan Kegiatan
1. Melaksanakan Program Kerja CMC 2011/2012.
2. Memperkenalkan CMC Pada Mahasiswa STIKOM
3. Menanamkan rasa senang dalam bermain saham di pasar modal.
4. Untuk menambah pengetahuan lebih mendalam tentang Dunia Saham.
5. Memberikan suasana perkuliahan yang baru dengan mendatangkan praktisi dari luar STIKOM Surabaya.


589 kunjungan